Fieldtrip Ke Hambalang Bogor
Wisata pendidikan atau wisata edukasi, bisa juga disebut sebagai anjangkarya atau karyawisata adalah suatu kegiatan atau perjalanan yang dilakukan untuk rekreasi atau liburan dan juga terdapat aktivitas edukasi atau pendidikan didalamnya. Ada banyak kegiatan field trrip / wisata edukasi yang bisa di lakukan khususnya bagi anak-anak yang masih membutuh pembelajaran akan dunia luar.
Sedangkan penjelasan secara mendalam Field Trip atau Wisata Edukasi adalah suatu perjalanan wisata yang memiliki nilai tambah edukasi, tidak sekadar berwisata, tetapi juga memiliki tujuan untuk menambah nilai-nilai edukasi atau pendidikan bagi wisatawan. Wisata edukasi sebuah kegiatan yang umumnya dilakukan oleh institusi pendidikan, seperti sekolah-sekolah maupun institusi pendidikan lainnnya.
Baca Juga Paket Agro Edukasi
Wisata pendidikan bertujuan untuk meningkatkan kecerdasan dan kreativitas peserta kegiatan wisata. Biasanya tujuan wisata pendidikan adalah tempat-tempat yang memiliki nilai tambah sebagai sebuah area wisata, seperti kawasan perkebunan, kebun binatang, tempat penangkaran hewan langka, pusat-pusat penelitian dan lain sebagainya.
Kami menyiapkan paket field trip atau wisata pendidikan untuk tingkatan sekolah TK ,SD dan SMP. Selain kegiatan edukasi untuk para siswa siswi kami juga menyediakan fasilitas bermain untuk peserta, seperti play ground , taman, kolam renang semuanya sudah free karena sudah termasuk fasilitas program.
Baca : Paket Harga Kemping
selain aktivitas untuk siswa sekolah, kami juga menyiapkan paket paket untuk perusahaan atau intansi lembaga lain, seperti Team Building, gathering atau kegiatan lainnya. Lokasi kegiatan mudah dicapai , kurang lebih hanya 8 Km dari keluar tol sirkuit sentul, bagi anda yang ingin berwisata ketempat silahkan hubungi marketing kami untuk penjelasan lebih detail.